Dinas Koperasi Jawa Timur beserta Kabupaten Kota menyelenggarakan acara Sosialisasi Kredit Prokesra yang diikuti oleh 32 Cabang PT. BPR Jatim Perseroda.
Acara sosialisasi berlangsung selama 2 hari pada Kamis, 13 Februari 2025 hingga Jumat, 14 Februari 2025.
PT. BPR Jatim (Perseroda) turut hadir dengan memaparkan realisasi pelaksanaan PROKESRA tahun 2024 dan rencana pelaksanaan tahun 2025
Hasil evaluasi membuktikan bahwa prokesra mampu dalam mendorong pertumbuhan omset UMKM serta mendorong pertumbuhan ekonomi regional secara lebih luas.
Secara akumulasi rata-rata omset penerima Prokesra mengalami peningkatan sebesar 149% dan diketahui bahwa program Prokesra mampu meningkatkan omset UMKM hingga sebesar 35,45% per tahun.